2 Website Gratis untuk Hapus Background Foto Lewat HP dengan Cepat
Ilustrasi seorang sedang mengambil foto dengan menggunakan kamera HP (Gambar oleh Pexels dari Pixabay) |
Giyans Media - Artikel kali ini Penulis buat terkhusus buat kamu yang sedang bingung bagaimana cara menghapus background atau latar belakang foto dengan mudah hanya melalui handphone (HP) pribadi mu.
Ya, kali ini penulis kembali akan berbagi tips yang tentu saja akan berguna buat kamu yang sedang mencari cara untuk hapus backgroud foto lewat HP dengan mudah dan cepat, terlebih lagi 2 website ini dapat digunakan secara gratis.
Menghapus background foto memungkinkan kamu hanya mengambil objek utama dari hasil foto yang sudah kamu miliki. Hapus background daapt membuat kamu lebih leluasa untuk mengganti latar belakang foto yang kamu punya.
Nah simaklah berikut ini 2 website gratis yang bisa kamu gunakan untuk hapus background foto secara gratis melalui HP dengan cepat.
Pendahuluan
Sebelum lanjut penulis akan menerangkan sedikit. Dua website hapus background berikut ini memang dapat digunakan secara gratis namun ada batasannya ya.
Baik itu batasan kouta penggunaan maupun batasan resolusi foto yang bisa kamu download secara gratis. Untuk hasil yang lebih bagus (HD) tentu saja kamu harus membayar untuk dapat menggunakan layanan tersebut.
Hapus Background Foto dengan remove.bg
Tampilan beranda www.remove.bg |
Website yang pertama ini sangatlah dikenal dikalangan editing foto. Situs yang beralamat https://www.remove.bg memberikan layanan gratis yang dapat kamu gunakan sepuasnya.
Untuk menggunakan remove.bg kamu dapat akses melalui HP. Selain gambar dalam bentuk file (JPG, PNG, JPEG, dst) kamu juga dapat menghapus background foto dari Url (link).
Untuk penggunaan versi gratis kamu akan dapat mendownload foto dengan resolusi rendah hingga sedang. Jika ingin kualitas HD maka kamu diwajibkan membuat akun pada website tersebut.
Untuk mendaftar ke website remove.bg, kamu dapat menggunakan akun Google atau akun Facebook yang kamu miliki. Setelah mendaftar dan Login, kamu akan mendapat sekali download gambar kualitas HD gratis dengan ukuran hingga hingga 25 megapiksel.
Selain itu kamu juga akan mendapatkan akses 50 pratinjau API Gratis yang mana hal ini berguna untuk kamu yang berprofesi sebagai seorang developer website ataupun aplikasi.
Hapus Background Foto dengan erase.bg
Tampilan beranda Kunjungi www.erase.bg |
Website yang kedua pada artikel kali ini adalah https://www.erase.bg/id yang juga memiliki fitur dan layanan hampir sama dengan website yang telah diulas diatas.
Situs erase.bg juga dapat digunakan secara gratis dan tanpa membuat atau masuk ke akun terlebih dahulu. Namun jika ingin akses yang lebih leluasa, kamu disarankan untuk membuat dan masuk ke akun kamu.
Keunggulan erase.bg dibandingkan remove.bg adalah diwebsite ini kamu akan dapat mengganti background foto dengan dukungan Ai Background yang merupakan layanan terbaru dari situs erase.bg ini.
Sementara itu untuk berlangganan, situs erase.bg memberlakukan sistem kredit dimana, setiap kamu mengunduh foto hasil akan mengurangi kredit yang kamu miliki.
Namun jangan khawatir jika kamu adalah pengguna gratisan dengan tujuan mencoba kamu akan mendapat 3 kredit gratis dan 3 unduhan gratis dengan cara mendaftar dan masuk ke akun kamu.
Untuk mendaftar dan masuk ke akun pada situs erase.bg dapat menggunakan akun Google, akun Apple atau secara manual menggunakan Email dan Password.
Kunjungi erase.bg.
Nah itulah tadi ulasan diartikel kali ini. Semoga apa yang penulis terangkan diatas dapat membantu kami. Selamat mencoba.(*)
Post a Comment